FORUM EVALUASI TRIWULAN II (B06) KEGIATAN TAHUN 2016 PPPGL

Pusat Penelitian dan Pengembangan Geologi Kelautan (PPPGL) pada hari Jum’at dan Sabtu, tanggal 05 dan 06 Agustus 2016, menyelenggarakan Forum Evaluasi Triwulan II (B06) untuk kegiatan tahun 2016 bertempat di Ruang Auditorium J.A. Katili, PPPGL, Jalan Kalijaga No. 101 Cirebon. Forum ini dihadiri oleh Sekretaris Badan Litbang ESDM Drs. Wawan Supriatna, M.Pd., Kepala Pusat PPPGL Dr. Ediar Usman, para pejabat Administrator, Pengawas, Pejabat Fungsional, Tim Penelaah, dan Kepala Tim Kegiatan Litbang di lingkungan PPPGL, serta staff pendukung dari Bagian/Bidang di lingkungan Badan Litbang ESDM dan PPPGL.

Hari pertama pemaparan capaian triwulan II (B06) untuk Kelompok Pelaksana Penelitian dan Pengembangan (KP3) PPPGL , sebagai berikut :

  1. KP3 Geologi Lingkungan dan Wilayah Pantai dan Laut, dengan presenter Ir. Yusuf Adam Priohandono, sebagai Kordinator KP3 Geologi Lingkungan dan Wilayah Pantai dan Laut, dengan judul kegiatan “Penelitian Lingkungan Geologi Kelautan dalam Rangka Mewujudkan Pengembangan Sumber Daya Energi dan Mineral Kelautan yang Berkelanjutan di Perairan Laut Sulawesi.

  1. KP3 Sumber Daya Energi Kelautan, dengan presenter Ir. Deny Setyadi, M.T., sebagai Kordinator KP3 Sumber Daya Energi Kelautan, dengan 2 judul kegiatan yaitu “Penelitian dan Pengembangan Potensi Energi Laut Perairan Selat Lembeh” dan “Kebijakan Satu Peta (One Map Policy)”.

  1. KP3 Sumber Daya Mineral Kelautan, dengan presenter Ir. Udaya Kamiludin, sebagai Kordinator KP3 Sumber Daya Mineral Kelautan, dengan judul kegiatan “Penelitian dan Pengembangan Mineral Plaser dan Hidrothermal Kelautan di Perairan Indonesia Bagian Barat (Keterdapatan Endapan Plaser dan Unsur Tanah Jarang di Perairan Dabo dan Sekitarnya, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau)”.

  1. KP3 Pemetaan Geologi Kelautan dengan presenter Ir. Mustafa Hanafi, sebagai Kordinator KP3 Pemetaan Geologi Kelautan, dengan judul kegiatan “Penelitian dan Identifikasi Cekungan Sedimenter untuk Mendukung Penyiapan WK Migas di Perairan Kepualuan Aru”.

Hari kedua pemaparan capaian triwulan II (B06) untuk Bagian/Bidang di lingkungan PPPGL , sebagai berikut :

  1. Bidang Program, dengan presenter Ir. Eri Wahyu Nugroho, M.M., sebagai Kepala Bidang Program PPPGL, dengan 4 judul kegiatan yaitu Koordinasi Perencanaan dan Anggaran, Integrasi Perencanaan Strategis, Monitoring Capaian Kinerja, dan Dokumentasi Kegiatan Prioritas dan Pelaporan.

  1. Bidang Afiliasi dan Informasi, dengan presenter Drs. Pujito Sarwono, M.M., sebagai Kepala Bidang Afiliasi dan Informasi PPPGL, dengan 4 kegiatan yaitu Pengembangan Kemitraan Strategis, Pengelolaan Kekayaan Intelektual, Diseminasi Hasil Kelitbangan, dan Basis Data dan Publikasi Hasil Kelitbangan.

  1. Bidang Penyelenggaraan Sarana Penelitian dan Pengembangan, dengan presenter Ir. Andy Hermanto Sianipar, M.T., sebagai Kepala Bidang Penyelenggaraan Sarana Penelitian dan Pengembangan PPPGL, dengan 4 kegiatan yaitu Perawatan Sarana Litbang, Operasional Sarana Litbang, Operasional Penyelenggaraan Litbang, dan Kajian Penyelenggaraan Litbang.

  1. Bagian Tata Usaha, dengan presenter Ir. Joni Widodo, M.Si., sebagai Kepala Bagian Tata Usaha PPPGL, dengan 5 kegiatan yaitu Pengelolaan Penata Usahaan Anggaran Penerimaan dan Belanja, Pelaksanaan Revisi dan Rekonsiliasi Pelaksanaan Anggaran, Pengelolaan Jabatan Fungsional dan Informasi Kepegawaian, Inventarisasi dan Penghapusan BMN, dan Pengembangan Sumber Daya Manusia.

Forum evaluasi B06 ini merupakan salah satu kegiatan Bidang Program PPPGL dalam rangka melakukan evaluasi terhadap capaian kegiatan masing – masing KP3/Bagian/Bidang di lingkungan PPPGL untuk setiap triwulan. Forum evaluasi kegiatan selanjutnya akan dilaksanakan pada triwulan III (B09).

(Bidang Afiliasi dan Informasi-PPPGL/dr)

Leave a comment

Full HTML

  • Web page addresses and e-mail addresses turn into links automatically.
  • Lines and paragraphs break automatically.

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Web page addresses and e-mail addresses turn into links automatically.
  • Lines and paragraphs break automatically.