Kepala Badan Litbang ESDM Dra.Nenny Sri Utami pada tanggal 21 Januari 2008 di Gedung Badan Litbang ESDM melantik 12 orang pejabat eselon III dan IV di lingkungan Balitbang ESDM;masing-masing dari LEMIGAS enam orang,Sekretariat Balitbang ESDM lima orang dan P3TKEBT satu orang Tiga orang pejabat eselon III LEMIGAS yang dilantik adalah : Ir. Rida Mulyana, M.Sc sebagai Kepala Bidang Program Ir. Tunggal sebagai Kepala Bidang Tata Usaha Dra. Yanni Kussuryani, M.Si sebagai Kepala Bidang Sarana Penelitian dan Pengembangan.
Untuk pejabat eselon IV terdapat tiga orang yakni : Syamsuddin Muchtar, SE sebagai Kepala Sub Bagian Keuangan dan Rumah Tangga Ir. Daru Siswanto sebagai Sub Bagian Umum dan Kepegawaian Ir. Zhandra Desa sebagai Kepala Sub Bidang Afiliasi Jasa teknologi. Selain pejabat LEMIGAS yang dilantik terdapat lima orang pejabat di lingkungan Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan ESDM yakni Efwizen, S.Sos. sebagai Kepala Bagian Kepegawaian Drs. Benyamin Bunga Palembangan, MM. Sebagai Kepala Bagian Umum Drs. Anyson Muldan sebagai Kepala Sub Bagian Administrasi KepegawaianDra. Afri Ngudiarti Restuti sebagai Kepala Sub Bagian Pengembangan Pegawai Sri Wahyuningsih, SE sebagai Sub Bagian Tata usaha
Sedangkan untuk Puslitbangtek Ketenagalistrikan dan Energi Baru Terbarukan (P3TKEBT) terdapat satu orang yakni: S. D. Natalina, S.H., MM. Sebagai Kepala Bidang Afiliasi
Bersama Membangun Sinergi dan Kerjasama Yang Lebih Kuat
Kepala Badan Litbang ESDM Dra. Nenny Sri Utami dalam sambutannya mengatakan perubahan posisi ditujukan untuk memberikan suasana dan kesegaran baru guna meningkatkan motivasi dan pembinaan karis Pegawai Negeri Sipil yang diarahkan untuk peningkatan kinerja organisasi. Pengangkatan dalam jabatan, juga mempunyai nilai strategis apabila dikaitkan dengan pembinaan organisasi, baik skala jangka pendek maupun jangka panjang.
Lebih lanjut Kepala Balitbang ESDM berharap agar pejabat baru tersebut dapat membangun sinergi dan kerjasama yang lebih kuat, sekaligus memacu pemikiran dan ide-ide baru untuk merespon dalam memecahkan berbagai persoalan dan tantangan pembangunan energi dan sumberdaya mineral.
Dalam akhir sambutannya Kepala Balitbang ESDM menginstruksikan enam point, yaitu :
1. Pejabat yang baru dilantik agar segera melakukan kosolidasi internal di dalam unit kerjanya masing-masing untuk membangun komitmen, kesamaan gerak dan tindakan dalam melaksanakan berbagai program yang sedang dan akan segera dilaksanakan.
2. Mengidentifikasi berbagai permasalahan yang terjadi sesuai dengan tugas pokok dan fungsi organisasi
3. Membangun kerja sama dan sinergi dengan berbagai unit kerja terkait dalam lingkungan Badan Litbang ESDM maupun dengan Unit kerja di luar Badan Litbang ESDM dan stakeholder
4. Terkait kebijakan pemerintah dengan adanya pemotongan anggaran tahun anggaran 2008 sebesar 15 %, maka pejabat terkait melakukan berbagai penajaman dalam prioritas dan perbaikan terhadap berbagai program
5. Melaksanakan manajemen pemerintahan yang baik, bersih, transparan, bebas dari KKN serta akuntabel
6. Dalam melaksanakan tugas dan fungsi organisasi yang diemban agar mentaati peraturan perundang-undangan yang berlaku
*( Sumber www.lemigas.esdm.go.id)
Leave a comment